Bagi kalian yang mencari tempat nongkrong di Menteng, dengan suasana yang nyaman, Disinilah tempat yang tepat. Ruang Tengah Cafe berlokasi di Gedung Sarinah, Menteng, Jakarta Pusat.
Sesuai dengan namanya, Ruang Tengah Cafe mengusung konsep khusus. yaitu konsep ruang untuk berkumpul bersama. Dan juga menu makanan yang disajikan menggunakan bahan baku yang fresh tanpa MSG.
Tempat Nongkrong Di Menteng Dengan Suasana Seperti Dirumah Sendiri
Dilihat dari namanya sudah cukup unik dan menarik perhatian. Dinamai demikian karna fungsi ruang tengah pada sebuah rumah, adalah sebagai tempat untuk berkumpul.
Menu yang disajikan juga seperti menu olahan rumahan, dan Harga menunya juga cukup murah mulai dari 20 ribu.

Interior Ruang Tengah Cafe Yang Instagrambale
Jika kita bicara tentang dekorasi resto & cafe ini, Ruang Tengah memiliki tema industrialis scandinavian.
Terlihat dari perpaduan kayu dan besi yang Memberikan nuansa “vintage”, “retro” dan “classic”. Tak banyak bahan pewarna yang dipakai agar terkesan lebih natural dan alami.
Pemilihan tema di Ruang Tengah Cafe ini juga bukan tanpa alasan. Tema classic itu selalu abadi dan kebanyakan orang akan suka. Pengunjung yang datang juga dari berbagai usia dan betah berlama-lama disini.
Pelayanan Yang Ramah & Penyajian Yang Cepat
Selain memiliki konsp yang unik dan masakan yang lezat, Ruang Tengah juga akan memberikan pelayanan yang baik. Sehingga pelanggan akan di manjakan dengan layanan yang sangat baik.
Penyajian yang cepat dan pilihan menu yang bervariasi. Kami akan memberikan kesan yang baik pada pelanggan. Oleh sebab itu, Standart pelayanan kami akan selalu di tingkatkan.
Tempat Nongkrong Di Tengah Pusat Kota
Lokasi resto yang sedang naik daun ini, berada di pusat kota dan sangat mudah untuk di akses dari manapun. Oleh sebab itu, Tidak akan sulit untuk menemukan lokasi cafe yang berada di sekitaran Sarinah ini.
Di samping itu lokasi dari Ruang Tengah Cafe ini, Persis berada di pinggir ruas jalan utama M.H Thamrin. Lokasi berada di Jalan M.H. Thamrin No.11 Sarinah Building Lt.G, Kebon Sirih, Jakarta Pusat 10350